Langsung ke konten utama

Berkunjung ke Roermond bersama keluarga KAGAMA Belanda

Anda suka dandan? suka belanja? dan punya banyak uang?
Maka kota ini menjadi surga bagi anda.
 - ROERMOND -


ilustrasi diambil dari google sebagai gambaran setiap orang membawa tas hasil belanja di outlet-outlet ternama


Perjalanan Keluarga Alumni Gadjah Mada (KAGAMA) kali ini disponsori oleh paspor hitam milik seorang diplomat yang aktif di KAGAMA Belanda. Mulai dari grup tiket kereta yang di diskon hingga 2 euro perorang hingga belanjaan kawan-kawan yang mendapat diskon tambahan karena keistimewaan si paspor hitam.
Roermond terletak di wilayah selatan Belanda, tepatnya di provinsi Limburg, berdekatan dengan Jerman. Berdasarkan Booklet yang tersedia gratis di papan informasi Roermond, setidaknya ada 5 tempat yang harus dikunjungi di kota ini. Yaitu: Designer Outlet Roermond; Sint Christoffelkatedraal & Markt; Roerkade & Voorstad St Jacob; Munsterplein & Munsterkerk; dan Cuyperhuis.

Designer Outlet Roermond adalah tujuan utama kota ini. Lebih dari 200 outlet ternama membuka gerai di kawasan ini. Gucci, Coach, Fossil, Calvin Clein, Crocs, Esprit, Guess, Boss, Adidas hanyalah beberapa contoh, masih ada Burberry, Tommy Hilfiger, Swarovski, Prada, Mexx dan lain-lain. 200 Merk kondang berkumpul di satu tempat, dengan diskon yang katanya hingga 70 %, laksana gula maka semut-semut berkumpul mengerubunginya.

Acara inti KAGAMA Belanda juga di tempat ini, kami berkumpul di depan outlet Coach. Ketua rombongan kami, Mas Hero Marhaento memulai acara, mengucapkan salam perpisahan dan menyerahkan tanda mata tuk senior KAGAMA Mas Azis Nurwahyudi yang di pindah tugas kembali di Indonesia. Acara kemudian berlanjut dengan berkeliling dan berbelanja.


Foto bersama KAGAMA Belanda di Roermond



Kenang-kenangan untuk Mas Azis Nurwahyudi yang diserahkan oleh ketua KAGAMA Belanda (Mas Hero Marhaento)





Daftar belanja teman-teman KAGAMA, meski diskon banyak tetap harganya "WOW"

Jikalau berbelanja bukan tujuan utama mendatangi kota ini, masih ada beberapa tempat yang layak untuk disinggahi, seperti Sint Christoffelkatedraal atau Katedral St. Christopher yang merupakan katedral bergaya gotic yang terletak di Market Square, dan juga Munsterplein & Munsterkerk. Kedua tempat ini kami lewati dalam perjalanan dari stasiun Roermond menuju ke kawasan Designer Outlet Roermond.


berfoto di depan Munsterkerk


Kedinginan dan kelaparan usai berkeliling wisata belanja, acara berlanjut dengan menikmati  Spareribs Yummii di Jeruzalem. Warung makan yang terletak di Veldstraat tak jauh dari stasiun ini kami penuhi dengan orang-orang Indonesia. Spareribs yang tersedia langsung ludes sore itu.



Warung Jeruzalem, penuh dengan orang Indonesia


Satu lagi yang tak boleh terlupa saat berkunjung di Roermond, jangan lupa untuk mengambil foto di tulisan Roermond besar-besar di Stationplein, "mond" dalam bahasa belanda artinya bibir, sedangkan "Roer" adalah nama sungai yang mengalir di kota ini.



Jangan lupa tuk mengambil foto di tempat ini:)


Pertanyaan yang kemudian datang dari beberapa kawan di Wageningen yang tahu kami melakukan perjalanan ke Roermond adalah "Beli apa?" atau "Belanja apa?".  Pertanyaan wajar, tapi nyatanya kami tak membawa pulang apapun. Buktinya ada di foto terakhir yang kami ambil di Stationplein. Tak ada satu pun tas bertuliskan nama outlet ternama yang ikut terpampang di foto tersebut.

Yah, sebuah wisata belanja tak harus berakhir dengan kantong belanja bukan..?







Komentar

Postingan populer dari blog ini

God Create World, Dutch...

Empat tahun tinggal di Belanda, membuat saya bisa sedikit mengerti bagaimana Orang-orang Belanda itu... Hangat, to the point tapi juga pintar berbasa-basi (tapi ngga mbulet-mbulet seperti orang jawa 😅), dan karakter yang menonjol adalah pede alias tingkat kepercayaan diri mereka sangat tinggi. Setiba di negara ini, 24 Februari 2016 lalu, segera saya mendengar sesumbar "God Created World, Dutch created the Netherlands". Nether artinya lembah, Netherlands adalah tanah yang rendah. Sekitar 30% daratan Belanda berada di bawah permukaan laut, sebagian hanya sekitar satu meter di atas permukaan laut. Sungai-sungai besar mengalir di negara ini, Sungai Rhine , Sungai Maas , Sungai Ijssel , dan Sungai Scelt , menyebabkan daratan Belanda berada di lembah-lembah sungai. Dengan kondisi geografi yang demikian, Belanda menjadi negara yang sangat rentan terhadap banjir. Tercatat, di tahun 1953, terjadi banjir besar dengan ribuan korban jiwa di Belanda.  Sejak itu, mereka belajar,

Juli - kepanikan mencari sekolah

  Juli, akan selalu mengingatkan saya pada masa-masa liburan sekolah. Dan mulai tahun ini, dan beberapa tahun mendatang, secara berkala, akan menjadi bulan-bulan yang disibukkan dengan kegiatan mencari - mendaftar sekolah untuk anak-anak. Tahun-tahun sebelum ini, setidaknya selama enam tahun ini, bulan Juli menjadi bulan yang paling menyenangkan. Karena di bulan inilah anak-anak memulai libur musim panasnya, sehingga perasaan yang muncul hanyalah senang, senang, dan senaaaang🤣. Nonton film (hampir) setiap hari, naik kereta api berkunjung ke museum, menikmati keramaian kota, menginap di rumah teman, barbeque, atau sekadar berjalan-jalan atau sepedaan menikmati sore di Wageningen dan yang paling menyenangkan adalah tak perlu bangun pagi-pagi 🤣, selama enam minggu. Tapi mulai tahun ini, bulan Juli akan memiliki kisah yang lain, bagi kami sekeluarga. Dan Juli tahun ini adalah Juli peralihan. Sebuah peralihan dari dua budaya pendidikan. Kami akan meninggalkan Belanda sebentar lagi. Bu

obat hectic

 Setelah semua keriuhan pindahan kemarin, ada penghiburan yang datang bertubi-tubi untuk kami, sekeluarga. Tuan rumah yang teramat sangat baik, ramah, hangat, yang menyediakan game 24jam tuk anak-anak; berjumpa dengan beberapa kawan-kawan lama di acara syukuran kawan yang barusaja mendapatkan pekerjaan di kota Praha, dan undangan makan siang di rumah Tante Vero. Mereka semua menyuguhkan makanan-makanan yang lezat yang tak sekadar mengisi perut kami yang kelaparan tapi juga menghangatkan hati kami.  Makanan, dimanapun itu, selalu berhasil menyatukan pribadi-pribadi yang berbeda, selama perut terisi penuh, hati akan pula terisi penuh. Tante Vero, perempuan baik hati yang kami kunjungi hari ini, adalah seorang Indonesia yang menikah dengan pria warga negara belanda. Sejak 2014 ia bersama suaminya membuka usaha warung makan di Wageningen. Radjawali nama warungnya.